« Volume 17 No. 1 Maret 2019Editorial Volume 17 No. 1 Maret 2019
Tim RedakturAbstrak
EDITORIAL
Bismillahirrahmanirrahim
Dalam Jurnal Kajian Pendidikan Agama-Taklim edisi 1 tahun ke 17 ini kami menampilkan enam buah artikel. Artikel pertama Luki Agung Lesmana P , Edi Suresman dan A. Toto Suryana mengupas tentang " Implementasi Dakwah Islam melalui Seni Musik Islami " studi kasus grup nasyid EdCoustic. Para penelitia menyimpulka bahwa grup nasyid EdCoustic dikatakan berhasil melakukan dakwah dengan media musik Islami (nasyid). Salah satu buktinya adalah dengan banyaknya respons positif dari pendengar, perubahan positif pada pendengar serta beberapa penghargaan yang EdCoustic raih selama berkiprah dalam dunia dakwahnya melalui seni musik Islami.
Artikel selanjutnya yang ditulis oleh Adibatul Hafidhoh , Endis Firdaus , dan Agus Fakhruddin mesdeskripsikan hasil penelitian terkait model pembelajaran Ta?f?? Alquran di Yayasan Rumah Quran Indonesia meliputi implementasi kurikulum dan perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran sampai dengan evaluasi pembelajaran. Masih artikel hasil penelitian, Nur Anis Saila Pajrin , Abas Asyafah dan Saepul Anwar melalui artikel ketiga menjelaskan tentang Studi Realitas Prosedur Penilaian Domain Afektif oleh Guru PAI di SMP Negeri 2 Bandung dan SMP Salman Al-Farisi Bandung.
Sementara itu, artikel keempat yang berjudul Relevansi Materi Ajar Mata Kuliah Fiqih Ibadah pada Prodi IPAI UPI dengan Materi Ajar Fiqih Mata Pelajaran PAI dan Budi Pekerti. Menurut penulisnya, yaitu Irma Fitri Sakinah, Wawan Hermawan & Agus Fakhruddin, secara umum terdapat satu materi yang tidak terdapat dalam kurikulum fiqih ibadah prodi IPAI tetapi terdapat pada kurikulum fiqih mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti karena materi tersebut masuk kedalam ruang lingkup fiqih mu’?malah. Dan terdapat tujuh materi ajar yang terdapat dalam kurikulum fiqih ibadah prodi IPAI tetapi tidak ada pada kurikulum fiqih mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti karena merupakan materi pendalaman di perguruan tinggi
Dua artikel terakhir yaitu berbicara seputar Pendidikan Karakter Peserta Didik melalui Program Pembiasaan di SDN Pancasila Lembang Bandung Barat yang ditulis oleh Sri Nurhayati dan artikel yang berjudul Penggunaan Teknik Konseling WDEP untuk Meningkatkan Kemampuan Siswa dalam Membaca Al-Quran di SMA Negeri 24 Bandung yang ditulis oleh Pipit Pitrawaty.
Kata kunci : Editorial, Maret 2019, Taklim 2019
Abstrak DOC
Abstrak PDF
Fulltext PDF
Send to email
Print
Share on Facebook