[ISSN:2086-7484] Jurnal Saung Guru ini merupakan jawaban atas urgensi kebutuhan para dosen dan guru dalam rangka tuntutan karir sebagai tenaga pendidik.
Abstrak Manajemen antrian merupakan salah satu pokok perhatian dari kajian manajemen operasi. Teknik atau model antrian merupakan salah satu teknik pengambilan keputusan yang dibangun sesuai dengan masalah yang dihadapi; masalah antrian. Naskah ini membahas konsep dasar dan sejumlah teknik antrian dalam menyelesaikan masalah antrian. Model antrian atau teknik antrian merupakan model pengambilan keputusan yang didasarkan atas model dinamis, model statis-analisis dan model permainan peran. Model ini menunjukkan pada kehadiran kuantitas yang harus dilayani.