Portal Jurnal UPI

Proceeding Departemen Pedagogik Prodi PGSD

« Vol. XXIII No. 1 April 2016

PENGARUH PENERAPAN SISTEM MANAJEMEN MUTU DAN IMPLEMENTASI PERENCANAAN STRATEGIK TERHADAP PRODUKTIVITAS PPPPTK KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

Cucu Jajat Sudrajat
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk ; (1) memperoleh gambaran Sistem Manajemen Mutu PPPPTK; (2) mendapatkan gambaran Implementasi Perencanaan Strategik PPPPTK; (3) memperoleh gambaran Produktivitas Organisasi PPPPTK; (4) mengidentifikasi seberapa besar pengaruh Sistem Manajemen Mutu terhadap Produktivitas PPPPTK; (5) mengidentifikasi seberapa besar pengaruh Implementasi Perencanaan Strategis terhadap Produktivitas PPPPTK; (6) untuk menganalisis dan mengidentifikasi seberapa besar pengaruh Penerapan Sistem Manajemen Mutu dan Implementasi Strategik terhadap Produktivitas PPPPTK.
Hasil penelitian menunjukan penerapan sistem manajemen mutu, implementasi perencanaan strategik dan produktivitas organisasi berada pada kategori tinggi. Secara parsial penerapan sistem manajemen mutu dan implementasi perencanaan startegik berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas organisasi. Secara simultan penerapan sistem manajemen mutu dan implementasi perencanaan strategik berpengaruh positif dan siginifikan terhadap produktivitas PPPPTK Kemendikbud.

Kata kunci : Produktivitas Organisasi, Sistem Manajemen Mutu, Implementasi Perencanaan Strategik

Abstrak DOC       Abstrak PDF       Send to email      Print      Share on Facebook

© Universitas Pendidikan Indonesia 2011.