Kontribusi Kepemimpinan Transformasional Kepala TK dan Kepuasan Kerja Guru Terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) Guru TK Se-Kabupaten Kudus
Abstrak TK adalah organisasi pendidikan yang memberikan pelayanan pendidikan anak usia dini. Salah satu kunci keberhasilan lembaga pendidikan TK adalah sejauh mana guru-guru memunculkan dan mengimplementasikan Organizational Citizen Behavior (OCB) dalam pekerjaannya sehari-hari sehingga tujuan lembaga tercapai. Untuk memunculkan dan mengimplementasikannya OCB guru TK diperlukan adanya kepemimpinan transformasional kepala TK dan kepuasan kerja guru. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar kontribusi kepemimpinan transformasional kepala TK kepuasaan kerja guru terhadap OCB guru TK se-Kabupaten Kudus. Hasil penelitian ditemukan kecenderungan variabel Kepuasaan Kerja Guru adalah sangat tinggi sedangkan variabel Kepemimpinan Transformasional Kepala TK dan OCB guru TK pada kategori tinggi. Kepemimpinan transformasional kepala TK memberikan kontribusi cukup tinggi terhadap variabel OCB guru TK, kepuasaan kerja guru juga memberikan kontribusi terhadap OCB guru TK, dan keduanya memberikan kontribusi tinggi terhadap OCB guru TK. Berdasarkan penemuan penelitian dapat disimpulkan bahwa kepemimpinan kepala TK dan kepuasaan kerja guru mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap OCB guru TK. Rekomendasi untuk meningkatkan OCB guru TK adalah: Kepala TK di Kabupaten Kudus untuk mempertahankan kepemimpinan transformasional dan meningkatkan motivasi inspirasional kepada para guru TK dengan cara mengkomunikasikan dengan baik dan memberikan kepercayaan kepada para guru untuk meningkatkan dan mengembangkan kemampuan diri agar tercapai tujuan di lembaga TK tempat mereka kerja.